Friday, June 28, 2013

Cara Memutihkan Gigi Secara Alami

Siapa sih yang gak pingin giginya keliatan putih dan berseri? Gigi juga merupakan bagian tubuh yang menunjang penampilan. Bayangkan saja jika gigi kuning, pastinya kita akan merasa tidak pede berinteraksi dengan orang lain. Dengan memiliki gigi yang bersih, putih dan berseri tentunya dapat meningkatkan percaya diri seseorang apalagi saat ngobrol dengan orang lain. Oleh sebab itu jika menginginkan kesuksesan dari berbagi hal pastikan gigi anda senantiasa terawat dan bersih. Cara memutihkan gigi sebenarnya memang memerlukan ketelatenan dan rutinitas yang tidak semudah kita bayangkan, namun tidak ada salahnya mencoba, daripada tidak sama sekali.

Sekarang saya akan mencoba mengulas hal apa saja yang bisa kita lakukan untuk memutihkan gigi secara alami:

Menggunakan Strawberry
Pasti anda semua merasa asing bukan? kenapa buah strawberry bisa memutihkan gigi, namun hal ini sudah terbukti secara nyata. Cara pemutihannya juga sederhana, hanya menggigit strawberry kemudian digosok-gosokkan ke bagian gigi kita, lalu sikat dengan menggunakan pasta gigi. Sifat asam dari buah strawberrylah yang dapat memutihkan gigi secara perlahan. dianjurkan agar rutin dilakukan setiap hari sampai mencapai warna cemerlang yang anda inginkan.

Menggunakan Kulit Jeruk Lemon
Buah lemon memang sudah tidak asing lagi untuk kalangan pencinta perawatan kulit, karena buah ini bermanfaat baik untuk membuat kulit menjadi kencang dan sehat. Selain itu buah ini ternyata juga bermanfaat baik untuk gigi kita. Adapun cara mengaplikasikannya sbb: ambil kulit lemon dan pisahkan dari dagingnya, kemudian gosok-gosokkan kulit lemon ke gigi, penggosokannya kurang lebih 5-7 menitan, lalu menggosok gigi dengan pasta gigi. Dianjurkan juga agar rutin dilakukan setiap hari.

Menggunakan Baking Soda
Adapun cara mengaplikasikan baking soda untuk memutihkan gigi adalah, sebarkan baking soda ke area permukaan gigi sampai benar-benar merata, cara ini termasuk cepat prosesnya dalam memutihkan gigi. Tetapi dalam penggunaan baking soda usahakan jangan terlalu sering karena bisa merusak gigi, usahakan gunakan baking soda 1-2 kali sebulan.

Mengkonsumsi Keju
Makanan keju dihasilkan dari proses fermentasi susu murni, keju biasanya dikonsumsi seseorang setelah makan besar. Manfaat keju sendiri dapat memberikan kekuatan lebih pada gigi, karena keju mengandung kalsium, selain memberikan kekuatan pada gigi, kalsium dipercaya dapat membuat gigi semakin putih dan kuat.

Itulah sedikit ulasan mengenai cara memutihkan gigi secara alami yang bisa anda terapkan untuk membuat anda lebih percaya diri dengan senyum yang lebih cemerlang tentunya.

Key Word: gigi, memutihkan gigi, memutihkan gigi secara alami, putih cemerlang, @mellb3b3k, Meily Zuraida

Semoga Bermanfaat :)

2 comments: